Rabu, 10 April 2013

Paradise Kiss Part2-End

Yukari akhirnya setuju menjadi model untuk George, ia pun tinggal di apartemennya karena Yukari bertengkar dengan ibunya. Yukari juga part time sebagai foto model.


==Sinopsis Paradise Kiss Part 2-End==
Di apartemen, Yukari memperlihatkan salah satu fotonya pada George. Yang ia ambil sebagai souvenir.
“Itu sangat tidak berkualitas!”ejek George.
“Tapi bagaimana?”tanya Yukari.
“Tidak buruk.”jawab George. “Kau pergi dengan memakai seragam?”tanyanya.
“Ini membuatku merasa percaya diri.”jawab Yukari.
“Bangga pada itu, yah? Ada begitu banyak yang bisa kau kenakan.”ucap George, lalu menunjukkan koleksi baju yang pernah dibuatnya.
Sinopsis Paradise Kiss
George mengajak Yukari ke salah satu ruangan yang berisi penuh koleksi baju buatannya. Yukari terpana melihatnya. Yukari tertarik melihat koleksi gaun untuk anak kecil. “Itu adalah pakaian pertamaku, saat aku berumur lima tahun.”ungkap George.
“Lima?! Apa kau ini? Seorang jenius?”tanya Yukari.
“Ya, bisa dibilang begitu.”
“Boleh aku memukulmu?”tanya Yukari.
“Aku seperti dirimu. Ibumu memutuskan berbagai hal untukmu, dan bakatku memutuskan mereka untukku. Tidak ada dari kita yang memiliki sebuah pilihan. Beberapa menyebutnya jenius, beberapa menyebutnya penjara.”papar George.
“Jadi semua sejarahmu ada di dalam ruangan ini...”tanya Yukari.
“Aku tidak akan pernah menjual satupun dari ini. Semuanya memiliki kenangan. Benda pertama yang pertama aku buat, pertama kalinya aku menemukan style-ku sendiri...”
Yukari mengatakan kalau itu seperti penyia-nyiaan karena gaun2 itu begitu indah. George menanggapi kalau ia tak bermaksud membiarkan semuanya itu tetap berada di sana, ia ingin seseorang yang spesial mengenakan gaun2 itu. Yukari mengangguk.
Sinopsis Paradise Kiss
Yukari sibuk belajar, sementara George sibuk membuat sketsa. Nampak Yukari kesulitan mengerjakan tugasnya, tanpa sengaja ia menimbulkan suara keras menjantuhkan sesuatu karena terburu-buru mengambil penghapus di tempat pensilnya. Yukari meminta maaf, terdengar ada tamu datang. George membuka pintu. Ternyata yang datang Kaori dkk.
Yukari sibuk memasak namun tak ada yang jadi. “Apa kau sudah selesai?”tanya George yang menghampirinya. “Aku bukan seorang pemasak!”jawab Yukari. Kaori menunjukkan gaun yang sudah dibuatnya. Kedatangan Kaori, dkk ternyata untuk merayakan keberhasilan George yang akan pergi ke Paris. Yukari yang terhenyak mendengarnya segera bertanya Paris?.
George menjawab kalau itu belum pasti, dan menyuruh Yukari melanjutkan memotong sayurannya.
“Bagaimana kau bisa mengenal Tim Beautiful?”tanya Yukari. George menjawab kalau ia melakukannya dengan semua teman Kaori, kecuali Kaori.
“Kau sungguh memang anak ayahmu, bukan?”sindir Yukari. “Aku akan mengawasi yang 'tidak melakukan'.”lanjutnya menunjuk Yukari.
“Tidak melakukan denganmu juga.”ucap George. Lalu Kaori meminta ijin melihat ruangan pakaian George.
“Aku tidak membiarkan orang mabuk masuk ke sana! Mereka adalah pakaian spesial. Hanya wanita spesial yang menyentuhnya.”ucap George.
“Aku mengira terakhir kali aku adalah yang spesial. Aku hanya akan pergi dan melihatnya sendiri.”ujar Kaori lalu berjalan menuju ruangan itu.
Sinopsis Paradise Kiss
Namun George menahannya, “Kaori kau sedang mabuk.”katanya.
“Aku hanya akan melihat-lihat.”ucap Kaori, kemudian melanjutkan langkahnya namun seseorang menahannya dan ternyata itu Yukari. Yukari membawa Kaori ke kamarnya.
“Dan ini adalah kamar tamu. Bagaimana kalau kau melihat pemandangan itu!”ujar Yukari. Kaori mengatakan kalau itu bukan yang ingin dia lihat. Yukari bertanya ada apa dirinya dan George.
“Apa kau hanya seorang teman sekelas? Atau lebih dari itu?”tanya Yukari.
“Kau cemburu?”tanya Kaori balik. “Maaf kami menerobos masuk. Tapi jangan khawatir. Aku tidak sedang memperhatikan George. Apa yang aku perhatikan adalah sebuah mimpi. Dan gairah. Dia selalu jadi yang jenius, dan aku yang jadi pekerja keras. Aku mengerjakannya sedikit demi sedikit…sementara dia mengerjakan semuanya dalam sekedip inspirasi.”ungkap Kaori. Kaori memutuskan ia tak membiarkan George mengalahkannya.
“Tapi, apa kau akan baik-baik saja?”tanya Kaori. “Pikiranmu terlalu teralihkan sekarang...”, Yukari tak mengerti maksud Kaori.
“Model itu lebih dari hanya sekedar berjalan di dalam sebuah pakaian.”
Tetiba George masuk dan menanyakan ada apa.
“Setidaknya kau bisa mengetuk!”gerutu Kaori.
“Kau sedang dalam suasana hati yang baik. Pakaianmu pasti bagus.”selidik George.
“Kami sudah selesai, dan ini sangat bagus.”jawab Kaori.
“Aku akan merayakan pekerjaanku dengan meraih hadiah pertama.”ucap Kaori penuh percaya diri.
“Oh iya? Punya kami juga sudah hampir sampai di sana.”balas George.
Sinopsis Paradise Kiss
Di studio ‘paradise kiss’ George mengatakan kalau mereka akan mengganti desain bajunya. Ia pun menunjukkan desain terbarunya. Tentu ketiga temannya syok karena mereka hampir selesai.
Ayah George menemui Kisaragi-sensei, ayah George ingin membicarakan masa depan anaknya.
“Dia akan segera lulus, dan sebagai ayahnya...aku ingin memikirkan dengan serius mengenai karirnya. Apa menurutmu George akan mampu melakukan dengan baik sebagai seorang pembuat pakaian?”tanya ayah George lalu meminta pendapat yang jujur dari Kisaragi-sensei.
“Jika Koizumi-kun menjadi profesional, mereka akan menghancurkannya.”jawab Kisaragi-sensei. “Kebanyakan orang berjuang susah payah untuk menemukan bakat mereka. Tapi dia sudah memiliki bakat itu tepat sejak awal. Buat dia ini adalah alamiah. Buat dia, membuat pakaian sama seperti bernapas. Tapi sebagai seorang profesional, kau tidak bernapas dengan bebas.”paparnya. Dan sudah pasti akan ada masalah yang akan menghadangnya. Ia pun tak akan melawan balik begitu ada yang menghadangnya saat ini.
“Kalau begitu, ini jadi begitu mudah? Aku rasa itu adalah kesalahanku karena sudah mengasihani dia.
Tapi aku senang mendengar itu. Sekarang kata hatiku sudah jelas. Dia bisa bekerja untukku.”
Kisaragi-sensei bertanya apa sebagai seorang pekerja bayaran.
“Kenapa tidak? Kau tahu kan, kami adalah komunitas mesin. Bukan artis.”jawab ayah George.
Dan langkah pertama yang ayah George lakukan adalah menjegal penjualan merek ‘Paradise Kiss’, semua barang2 yang dikirim ‘Paradise Kiss’ dikembalikan ke studio. Semua nampak sedih, Yukari datang. Yukari membantu mengangkat-angkat kardus2 berisi pakaian yang dikembalikan.
Yukari bertanya apa yang di dalam kardus itu.
“Barang kiriman ParaKiss. Mereka semua dikembalikan. Kami tidak menjual satupun. Aku rasa tidak seorangpun menginginkan pakaian kami.”papar Miwako.
“Itu tidak benar! Aku menginginkannya.”ucap Yukari menyemangati.
“Tapi ini sudah diputuskan. Aku khawatir ParaKiss akan dibubarkan.”
Sinopsis Paradise Kiss
Yukari menemui George, “kalian berpisah?”tanyanya.
“Itulah perjanjiannya. Bersenang-senang dan membuatnya berhasil adalah dua hal yang berbeda.
Jika ini tidak berhasil, kami akan berhenti. Sekarang kami semua akan pergi ke jalan masing-masing.”ungkap George. George juga memberitahukan kalau saat show-nya berakhir,
ia akan pergi ke Paris. Yukari bertanya untuk berapa lama.
“Mungkin, untuk seumur hidupku.”jawab George. “Karena itu...pakaian ini akan menjadi yang terakhir
yang kami semua pernah buat bersama-sama.” Yukari terlihat sedih mendengarnya.
Yukari terlihat sedih memandang pakaian2 yang dikembalikan.
Yukari menelpon rumahnya, adiknya yang mengangkatnya.
“Suguru, apa Ibu ada di sana?”tanya Yukari.
“Tidak. Kau tahu, dia sangat marah.”jawab Suguru. “Aku tidak pernah melihat dia semarah ini”
“Onee-chan, kenapa kau tidak pulang ke rumah?”tanya Suguru. Suguru juga menasihati kakaknya.
“Apa kau masih belum lelah? Dengan Ayah yang berada jauh...Ibu juga harus menjadi Ayah, dan ini begitu sulit. Dia berusaha melakukan yang terbaik. “ Yukari tersenyum mendengar petuah adiknya.
“Kau memang sungguh jauh lebih pintar daripada aku.”puji Yukari. “Suguru, kau mau menyampaikan
pesanku untuk Ibu?”.
Sinopsis Paradise Kiss
Di studio tim ‘Paradise Kiss’ sibuk membuat ulang gaun yang akan digunakan Yukari di fashion show.
Hari yang dinanti tiba, pertunjukkan fashion show akan dimulai. Miwako memanggil Yukari.
Melihat Yukari datang sendiri, Miwako bertanya kenapa Yukari tak datang bersama George.
“Apa kalian bertengkar?”tanya Miwako.
“Kami tidak bertengkar.”jawab Yukari.
Yukari diajak ke ruang tempat tim ‘Paradise Kiss’ menyelesaikan kelengkapan gaun Yukari. Pernak-pernik bunga belum mereka selesaikan.
“Aku boleh membantu?”tanya Yukari.
“Tidak boleh ada amatir.”jawab George cuek.
“Oh... Aku mengerti.”ucap Yukari ketus, tetiba terdengar pengumuman latihan fashion show diminta berkumpul di auditorium. George mengajak Yukari ke sana.
Sinopsis Paradise Kiss
Yukari terlihat terperangah melihat ruang catwalk, nampak hal itu tak akan berhasil dan benar saja Yukari dan George kembali dengan muka kusut.
“Latihannya tidak berjalan dengan baik?”tanya Miwako.
“Yang harus dia lakukan hanyalah berjalan.”sahut Arashi, Yukari hanya terdiam. Ketiganya pun tahu apa yang terjadi. “Kau bahkan tidak bisa melakukan itu?”selidik Arashi.
“Ini bagaikan lelucon dagelan!”seru George. Ternyata sewaktu latihan, Yukari berjalan seperti robot berjalan hahaha.
“Kau seperti robot!”seru George lagi.
“Oh ya, dia belum pernah berjalan di panggung sebelumnya.”sahut Miwako.
“Yang dia perlukan hanyalah berjalan dengan normal!”tambah Arashi. Kaori tetiba masuk ke ruangan mereka,tahu ruangan itu digunakan Kaori dkk pun pamit pergi mencari yang lain.
“Kenapa dia begitu bersemangat. Aku membencinya!”gerutu Arashi kesal.
“Aku akan pergi latihan.”ucap Yukari.
“Kembalilah dalam 30 menit. Sudah hampir waktunya pertunjukan.”pesan George.

Yukari berlatih berjalan, walau masih seperti robot namun tidak terlalu parah seperti yang pertama.

Terlihat Tokumori juga datang ke acara fashion show. Fashion show akan segera dimulai, undangan diminta berkumpul di auditorium. Ibu Yukari dan kedua orang tua George juga datang.
Sinopsis Paradise Kiss
Para model sibuk merias diri. Yukari terlihat lesu melihat sekelilingnya.
“Jangan melihat kemana-mana. Ini sudah terlambat.”ujar George yang me-make-up Yukari.
“Aku seharusnya tidak memperlakukan ini hanya sebagai sebuah permainan.”ucap Yukari.
“Jangan khawatir. Festival seharusnya untuk bersenang-senang.”sahut Isabela.
“Tidak. Aku bisa mengacaukan di pakaian paling terakhirmu.”jawab Yukari. “Hanya aku satu-satunya yang tidak melakukan ini dengan serius.”ucapnya lemah.
“Apa lagi yang baru?”tanya George. “Memangnya kapan kau melakukan apapun dengan serius? Kau hanya berpura-pura. Berpura-pura berusaha keras, merenung, menjadi berbeda...”
Isabela menengahi, Yukari hampir menangis. George pergi dengan kesal.
Sinopsis Paradise Kiss
Yukari meminta maaf, Isabela memberi Yukari sapu tangan untuk menghapus airmatanya. Isabela curhat tentang dirinya pada Yukari.
“Tahu tidak, Carrie....sejak aku bisa mengingat, aku tidak pernah merasa benar dengan menjadi seorang pria. Di dalam aku adalah seorang gadis...tapi aku harus hidup sebagai anak laki-laki...suatu hari yang panjang, satu demi satu.”ungkap Isabela. Pertemuan Isabela dengan George pertama kali saat Isabela kecil . “Kemudian di kelas 3 aku mengatakannya pada seorang anak laki-laki bernama George....dan tidak beberapa lama setelahnya George memberiku hadiah sebuah pakaian buatan sendiri.” Terlihat Isabela kecil mengepas gaun.
“Dengan satu pakaiain itu, aku terlahir kembali dari air mata seumur hidup. Dengan make-up dan sebuah pakaian yang indah, seorang gadis terlahir kembali lagi dan lagi.”ujar Isabela membesarkan hati Yukari. “Pakaian yang indah memberikan orang keberanian dan rasa percaya diri. Karena itulah kami pergi membuatnya. Mungkin dalam pakaian yang sudah kami buat....keberanian akan melakukan sihirnya padamu.” Yukari terharu mendengar kata2 George.
Fashion show dimulai, beberapa model mulai memperagakan karya masing2 desainer lulusan akademi Yazawa.

Arashi dan Miwako berlarian, keduanya bertemu Tokumori di depan pintu masuk gedung.
“Apa yang kau lakukan di sini?”tanya Arashi.
“Aku di sini untuk melihat Hayasaka.”jawab Tokumori.
“Kalau begitu masuklah ke sana. Ini sudah dimulai.”ucap Arashi, lalu bergegas masuk diikuti Miwako dan Tokumori.
Sinopsis Paradise Kiss
Di belakang panggung Yukari dan George menunggu giliran dengan gelisah. Arashi dan Miwako menghampiri Isabela yang juga tak kalah nervous. Arashi bertanya kapan Yukari tampil. Isabela menjawab tinggal 3 lagi menuju giliran Yukari. Arashi berharap Yukari bisa berjalan di catwalk dengan benar.
Sinopsis Paradise Kiss
Tiba giliran tim Kaori tampil. Model memperagakannya dengan apik.
“Karya Kaori-chan begitu hebat.”puji Miwako.
“Dia bisa langsung menjualnya sekarang.”tambah Isabela.
“Dia bagus!”lanjut Arashi.

Di belakang panggung Kaori menunggu modelnya dengan haru. “Kau melakukannya dengan baik! Kau hebat sekali!”pujinya. Tim kaori sangat senang mereka mampu melaluinya.
Selanjutnya giliran Yukari, George menyematkan kupu-kupu biru di tangan kiri Yukari.
“Ini adalah keinginanku. Jadilah satu.”pesan George. Yukari dipanggil, ia melangkah maju namun George menghentikan langkahnya.
Sinopsis Paradise Kiss
“Yukari!”panggilnya. Yukari menoleh ke arahnya. “Kau tidak harus berjalan lurus. Bergoyang, atau berbalik jika kau ingin, selama itu adalah jalanmu sendiri. Berjalanlah dengan kakimu sendiri.”pesan George, ia akan menunggunya di sana. Yukari tersenyum mendengarnya.
“Aku baik-baik saja. Serahkan saja padaku.”ucap Yukari. “Mungkin aku bukan yang terbaik, tapi aku akan berjalan tak seperti siapapun. Aku akan seperti itu, sehingga mereka semua akan jadi cemburu. Aku akan membawa semua orang di aula ini menuju ke surga.” Yukari bersiap menuju catwalk.
Sinopsis Paradise Kiss
Dengan gaun biru panjang berhias kupu2, Yukari berjalan penuh percaya diri di catwalk. Semua penonton terpana melihatnya termasuk ibu Yukari. Di belakang panggung, George terpana melihat penampilan Yukari dilayar monitor.
Begitu pula Isabela, Arashi dan Miwako. Ketiganya kagum dengan penampilan Yukari. Ketiganya berdoa agar Yukari tak jatuh. Yukari tersenyum ke arah Tokumori. Ia pun terharu melihat ibunya datang.
Sinopsis Paradise Kiss
Yukari lega setelah semua selesai, ia segera menghampiri George dan menanyakan pendapatnya. Terdengar tepuk tangan meriah dari penonton. George pun memeluk Yukari dari belakang dan menciumnya atas keberhasilan mereka.
Sinopsis Paradise Kiss
Tapi ternyata peringkat pertama diraih oleh tim Kaori. Yukari manyun melihatnya.
“Kenapa kita jadi peringkat kedua?”gerutu Yukari.
“Senyumlah. Bertingkah seperti orang dewasa.”sahut Arashi.
“Kau mendengar bagaimana mereka bersorak.”lanjut Miwako.
“Itu adalah untukmu...bukan untuk pakaian kami.”ungkap George. “Festival terakhir kami sudah berakhir.” Semua terlihat sedih.
“Yukari...awalnya aku membencimu....tapi sekarang aku mencintaimu.”ucap Arashi. Yukari hanya tersenyum mendengarnya.
Yukari menemui Tokumori di luar.
“Sayang sekali. Aku vote untuk tim-mu.”ujar Tokumori. Yukari mengucapkan terima kasih.
“Pembohong! Kau vote untuk mereka, untuk membalas dendam.”celetuk Arashi yang datang bersama Miwako. Semua hanya merengut. “Lelucon yang jelek.”ralat Arashi.

Orang tua George keluar gedung,ayah George terlihat marah. Istrinya bertanya kenapa suaminya marah. Ternyata suaminya tak terima anaknya juara kedua padahal pakaian George yang terbaik.
“Apa yang terjadi sekarang?”tanya Tokumori.
“Jangan khawatir. Seorang alumni sudah memberiku pekerjaan. Miwako juga.”jawab Arashi.
“Benarkah?”tanya Yukari.
“Perubahan arah. ParaKiss tidak menjual.”jawab Miwako.
“Aku dan Miwako, bersama selamanya.”celetuk Arashi. Tokumori beralasan karena ia pindah.
“Tidak, itu adalah jarak karma. Aku lebih dekat dengan Miwako dibandingkan kau.”elak arashi. Miwako menggeleng. “Tidak, jika Arashi pindah, aku mungkin akan bersamamu (Tokumori).”ucap Miwako, Arashi tak senang mendengarnya. Miwako pun bertanya bagaimana dengan Yukari dan Tokumori.
“Aku mengambil ujian masuk.”jawab Tokumori. Tokumori bertanya bagaimana dengan Yukari. Yukari menjawab kalau ia juga akan mengambil ujian masuk.
“Benarkah?”tanya Tokumori. Yukari mengiyakan dan bertanya kenapa?.
“Umm, kau memiliki bakat...”
“Aku ada bakat?”tanya Yukari tak mengerti.
Sinopsis Paradise Kiss
“Kau seperti seorang model sejati. Kau mengagumkan.”puji Tokumori. Yukari terjatuh mendengarnya, Miwako sigap menangkapnya.
“Tokumori-kun, kau gila. Aku, mengagumkan?”guman Yukari setelah bangkit.
“Yah, apapun yang kau lakukan, aku bermaksud untuk berada di sekitarmu.”ucap Tokumori, Yukari tersenyum mendengar. Miwako bahagia mendengarnya, tak jauh dari mereka George memperhatikan keempatnya.
Yukari pun tersadar ia segera mencari ibunya ke dalam gedung. Yukari mengucapkan terima kasih atas kedatangan ibunya. “Pulang saja ke rumah, mau kan? Aku sudah sangat khawatir.”bujuk ibu.
“Maafkan aku.”ucap Yukari.
“Yukari...Aku tidak akan mencoba untuk menjalankan hidupmu lagi. Lakukanlah apa yang ingin kau lakukan.” Yukari terharu mendengarnya dan mengangguk lalu memeluk ibunya.

Yukari mengemasi barang2nya dan meninggalkan catatan di apartemen George kalau ia pulang ke rumah.
Di jalan ia bertemu George. “Pergi tanpa mengucapkan selamat tinggal? Itu sedikit kasar.”ujar George.
“Show-nya sudah berakhir. Kau sudah selesai denganku, kan?”jawab Yukari.
“Kau akan pulang ke rumah?”tanya George.
“Iya. Ibu menginginkan aku pulang.” Yukari mengucapkan terima kasih lalu melanjutkan langkahnya.
“Yukari...”panggil George. “Kau mau makan malam denganku?”
“Maaf. Aku akan bertemu dengan Tokumori-kun.”jawab Yukari.
“Kencan?”tebak George. Yukari hanya diam saja.
“Kau akan berpakaian seperti itu?”tanya George, Yukari melihat penampilannya.
Sinopsis Paradise Kiss
George mengajak Yukari ke sebuah butik. George mencoba mencarikan pakaian yang pantas untuk Yukari, Yukari berusaha menolak. “Serahkan padaku. Kau akan menjadi pusat perhatian.”ujar George.
“Yang aku maksud adalah..aku tidak bisa membayar pakaian-pakaian ini.”ucap Yukari. Tapi George tak menggubrisnya. “Kau akan pergi kemana? Restoran masakan Cina?”tanya George.
“Tidak! Sebuah restoran keluarga.”
“Kau bisa berpakaian yang murah dan tetap terlihat stylish.” George mulai memilihkan pakaian untuk Yukari. Yukari mengepasnya, George pun menyetujuinya dan menambahkan topi di kepala Yukari.
George mengatakan mereka tinggal menambahkan make-up.
Tokumori dan Miwako menunggu dengan gelisah.
“Dia benar-benar mempergunakan waktunya!”gerutu Miwako.
“Kalian bisa pergi.”ucap Tokumori.
“Tidak! Aku ingin melihatmu mengatakan pada Caroline bahwa kau mencintai dia.”jawab Miwako. Tokumori terlihat gelisah. “Jangan khawatir. Aku tahu dia menyukaimu.”ujar Miwako menenangkan.
“Aku harap juga begitu.”
“Dia bilang dia mengalami tiga tahun cinta yang tidak berbalas.”ungkap Miwako.
“Dia bilang begitu?”tanya Tokumori tak percaya.
“Kau tidak menyadarinya? Bung, kau sangat bodoh! Kalian tercipta untuk satu sama lain.” Mendengar itu Tokumori pun meminta Miwako pulang lebih dulu.

George merias Yukari. Saat George akan mengoleskan liptiks, Yukari merengut lalu bergegas pergi meninggalkan George. George mengejarnya.
Sinopsis Paradise Kiss
Di luar hujan, Yukari tidak ingin diikuti. “Kau akan menjauh tidak!!”seru Yukari.
“Kenapa kau menikmati mengambil pakaianku...untuk sebuah kencan dimana aku pergi dengan pria lain?! Aku tidak mengerti. Lalu kenapa kau menciumku?”ungkap Yukari. “Kau akan pergi ke Paris sendirian!” Suasana hening sesaat.
“Aku ingin menjadi seorang model. Yang profesional. Hari ini aku begitu bersemangat...dan menangis akan menjadi terlihat bodoh, tapi aku ingin mencobanya lagi.”papar Yukari.
“Begitukah?”
“Kau pikir aku bisa melakukannya? Apa aku memiliki bakat?”tanya Yukari.
“Kau tidak mengerti, yah... Bukan bakat, tapi hasrat. Jika kau menginginkannya, kau akan mendapatkannya. Tidak akan ada yang terjadi terkecuali kau percaya pada dirimu sendiri.” Yukari terharu mendengarnya. “Kau akan mengaturnya dengan baik. Tapi aku tidak akan berada di sekitarmu
untuk memegang tanganmu. Akankah kau baik-baik saja?”tanya George. Yukari mengiyakan, ia akan melakukannya sendirian.
“Kalau begitu, lakukan yang terbaik”ucap George. Yukari pun mengucapkan salam perpisahan.
Keduanya berjalan berlawanan arah, meraih mimpi masing2.

Yukari bertemu Tokumori.
George pulang ke apartemennya, di sana sudah ada Isabela.
“Kau terlihat sentimentil.”ujar Isabela. “Apa kau masih akan pergi? Kenapa pergi jika itu artinya
meninggalkan gadis yang kau cintai?”
“Untuk apa itu?”tanya George melihat Isabela membawa koper.
“Tentu saja, untuk pergi ke Paris bersamamu. Semua yang aku ingin lakukan adalah pola-pola untuk desain-desainmu. Kau terperangkap denganku sampai titik paling akhir.”
“Aku seharusnya tidak memberikan pakaian itu padamu.”pikir George.
“Jadi apa yang akan kau lakukan?”tanya Isabela.
“Tentu saja aku akan pergi. Ini adalah pilihan yang logis.”
“Setiap desainer membutuhkan muse. Seorang wanita sempurna itu.”kata Isabela. “Apa seorang desainer yang meninggalkan renungannya memiliki sebuah masa depan?”, George hanya tersenyum mendengarnya.

Tidak lama setelah itu George pergi ke Paris, Yukari tak mengantarnya.
Sinopsis Paradise Kiss
Yukari bermalas-malasan. Ibunya datang membangunkannya, dan memberikan sebuah paket kiriman dari Paris. Melihat tanda kupu2 Yukari tahu itu dari George.
“Setidaknya dia bisa menulis namanya”gerutu Yukari, ia membuka paketnya dan menemukan sebuah kunci. Yukari pun tersadar ia segera mengambilnya dan berlari.
“Apa yang sudah dia kirimkan padaku setelah pergi ke Paris sendirian. Kenapa dia pergi?”
Sinopsis Paradise Kiss
Yukari tiba di studio “paradise kiss” dulu, ia pun mencari ruangan yang cocok dengan kuncinya. Ternyata ruangan itu berisi gaun2 koleksi rancangan George termasuk gaun yang dikenakan Yukari saat fashion show. Yukari teringat kata2 George kalau ia tak akan pernah menjual satupun gaun yang dibuatnya karena semuanya memiliki kenangan. Ia ingin seseorang special yang mengenakannya. Yukari menangis melihat semua itu.
Dan akhirnya Yukari menjadi model professional, banyak iklan dibintanginya. Reklame bergambarnya dirinya terpampang di jalan2. Tokumori tersenyum memandang foto Yukari.
“Dia benar-benar melakukannya dengan baik. Aku bilang aku mencintai dia, dan dia menolakku.”guman Tokumori.
Sinopsis Paradise Kiss
Yukari melakukan pemotretan, ia menyelesaikannya dengan baik. Bahkan jadwalnya sudah padat. Mulai dari pemotretan, wawancara, kuis. Yukari juga akan melakukan pemotretan di New York.
Yukari banyak menghiasi sampul2 majalah. Ia mengumpulkan majalah2 yang dimodeli . Yukari berharap pemotretannya di Paris bukan New York.
“Tiga tahun, dan aku belum mendengarkan apapun.”guman Yukari . “Apakah kau men-desain atau apa?”tanyanya menerawang di studio yang dulu dipakai “Paradise Kiss”.
Sinopsis Paradise Kiss
Kini Yukari mampu berjalan di catwalk dengan anggun layaknya model professional.
Bisakah kau mempercayai ini, George. Kau menemukan jalan ini untukku. Pada saat pertama aku takut aku akan berakhir tercabik-cabik tapi kau menemukan jalan ini untukku...dan mengatakan padaku untuk menjalaninya dengan kakiku sendiri. Tapi George sementara aku melakukan yang terbaik...ini sama sekali tidak menyenangkan berjalan sendirian. Aku ingin melihatmu, George. Aku ingin melihatmu
Yukari juga melakukan pemotretan, sekarang tanpa pengarahan sang fotografer ia sudah mahir mengambil pose.
Apa kau sudah melupakan semua tentangku. Aku ingin melihatmu ...dan memulai jatuh cinta kembali mulai dari awal.

==New York==
Yukari melakukan pemotretan di New York, wow Keiko emang mantep berperan sebagai Yukari karena memang basicnya model hehehe.
Selesai pemotretan Yukari berjalan-jalan. Sampai ia di tempat sebuah pertujukkan,nampak ia melihat Isabela, namun ia mengira salah. Begitu ia berbalik dan melihat poster pertunjukkan tertera kupu2 ia pun tersadar. Ia pun segera mencari nama George di deretan designer. Dan dinama custome designer tercantum nama ‘George Koizumi’.
Sinopsis Paradise Kiss
Yukari pun segera masuk lorong yang dilalui Isabela, namun petugas melarangnya.
“Carrie?”panggil Isabela. Petugas pun memperbolehkan Yukari masuk
“Ini sebuah kejutan! Apa kau tahu kami ada di sini?”tanya Isabela. Yukari hampir menangis.
“Berhentilah menangis. Simpan air mata itu untuk George.”
“Apa dia ada di New York?”tanya Yukari. Isabela mengiyakan.
“Kami datang tahun lalu. Hatinya telah berubah. Siap mengenakan bukanlah satu-satunya cara untuk mendesain. Dia bilang tidak ada perlunya membuat pakaian hanya untuk dijual.”jelas Isabela lalu memberi Yukari alamat studio George.
Sinopsis Paradise Kiss
Yukari segera mendatangi studio George, Yukari mengetuk pintu karena tak ada yang membukakannya ia masuk sendiri. Dia melihat ruangan studio George penuh senyuman, tetiba kertas desain George berterbangan karena kaca jendela terbuka. Yukari segera menutupnya, dibawah ada seseorang memungut desain yang terjatuh. Saat merapikan kertas2 itu tanpa sengaja Yukari menjatuhkan tumpukan majalah yang dimodelinya. Yukari terhenyak, tetiba datang George ngos2an karena berlari-lari. George segera menghampiri Yukari, Yukari pun menghambur ke pelukan George. Dan sudah bisa ditebak apa selanjutnya yang terjadi #you know what i mean hahaha

Tidak ada komentar:

Posting Komentar